- panen91
- Ayu Ramadhanisa Raih Juara 3 Menembak Perbakin Cup Banjarmasin
- 4 Nominasi Bergengsi Diraih Drumband MTsN 2 Kota Banjarmasin
- siswi MTsN 2 Kota Banjarmasin Raih Medali Emas dalam Kejurprop Judo 2024
- MTsN 2 Kota Banjarmasin Peringati Hari Kesaktian Pancasila
- 4 Guru MTsN 2 Kota Banjarmasin Menjadi Instruktur Visitasi AKMI 2024
- Hari Rajin Menabung, Kamad : Menabung Cara Cermat Untuk Raih Impian Masa Depan
- MTsN 2 Kota Banjarmasin Gelar Peringatan Hari Santri Nasional 2024
- Survey Lingkungan Belajar, Kamad : Gambaran Informasi Tentang Profil Madrasah
- Keluarga Besar MTsN 2 Kota Banjarmasin Semarakan Maulid Akbar 1446 H
MTsN 2 Kota Banjarmasin Siapkan PPDB
“Panitia Penerimaan Peserta Didik
Baru (PPDB) harus memperhatikan hal-hal yang dibutuhkan, dimulai dari
sosialisasi PPDB melalui Web, brosur, banner, formulir, sampai kepada media
promosi yang pas,” ujar Kepala Madrasah, Riduansyah, M.Pd, saat berikan arahan
dalam rapat pembentukan Panitia Pelaksana PPDB tahun ajaran 2024/2025.
Riduansyah menambahkan
Panitia PPDB untuk lebih kreatif untuk memikirkan promosi yang pas kepada
masyarakat dan terlebih lagi kompetisi dengan sekolah lain dalam merekrut siswa
berprestasi. ”Ini menjadi
Pekerjaan Rumah (PR) penting bagi panitia PPDB tahun ini, bagaimana menyiapkan
promosi dan strategi yang tepat di tengah persaingan yang semakin ketat,” tambahnya.
Kamis (01/02/24) di aula serbaguna madrasah.
Menanggapi
hal tersebut, Ketua panitia PPDB, Muhammad Arsyad, S.Ag, M.Pd, mengatakan panitia PPDB harus mampu mengatasi
permasalahan yang ada. ”Masalah yang akan kita hadapi bukan menyurutkan
semangat melainkan sebagai cambuk bagaimana ide, kreatifitas dan kesolitan
panitia di uji demi suksesnya PPDB tahun ini yakni PPDB memenuhi target yang
diinginkan madrasah,” pungkasnya.
Baca Lainnya :
- Asyiknya Ikut Pelatihan0
- Tingkatkan Kualitas Keagamaan, MTsN 2 Kota Banjarmasin Adakan Senin Takwa0
- Implementasi P5 RA, MTsN 2 Kota Banjarmasin Agendakan Tiga Proyek Siswa0
- Bangun Komitmen Bersama, Kamad: Jalin Kerjasama Dan Saling Berkoordinasi0
- Tingkatkan Kompetensi dan Profesionalisme, Kamad Imbau Guru Harus Ikuti PKB0
Lanjutnya,
teknis PPDB tidak jauh berbeda dengan tahun lalu, promosi dilakukan melalui
media sosial misal Web, Fb/IG madrasah, dan menggalakan sosialisasi ke sekolah
atau madrasah se Kota Banjarmasin serta wali kelas diharapkan berperan aktif
mengintruksikan kepada seluruh siswa untuk ikut mempromosikan di akun media
sosial masing-masing. ”Dengan teknis
seperti itu informasi PPDB dengan mudah dan cepat menyebar, selain itu kita
wajib membuat gebrakan baru yang belum pernah dilakukan yakni dengan
sosialisasi langsung ke SD atau MI yang menjadi sasaran promosi,” tutupnya.