Pembinaan Guru Bimbingan Konseling

By MTSN 2 Kota Banjarmasin 24 Jan 2023, 08:02:55 WIB Kegiatan Kepala Madrasah
Pembinaan Guru Bimbingan Konseling

Untuk mewujudkan tujuan pendidikan di Indonesia salah satu faktor yang paling penting dan sangat mempengaruhi adalah keprofesionalan guru. Guru merupakan pekerjaan profesi, karenanya LPTK telah menerapkan kurikulum yang berdasarkan kompetensi. Kompetensi konselor mencakup empat hal penting yaitu kompetensi personal, kompetensi profesional, kompetensi sosial, dan kompetensi paedagogik. Pembinaan guru BK sangat penting dalam meningkatkan mutu pendidikan. Pembinaan guru BK selama ini adalah dari kepala Madrasah dan pengawas. Pembinaan profesi guru BK merupakan persoalan kompleks yang akhir-akhir ini tidak pernah henti-hentinya didiskusikan, terutama dalam kaitannya dengan sertifikasi guru. Penilaian Kinerja Guru BK merupakan suatu upaya meningkatkan mutu dan profesionalitas serta martabat Guru BK. Upaya peningkatan profesi guru BK dapat dapat di dukung dengan berbagai faktor, yaitu: ketersediaan dan mutu guru, pendidikan profesi guru BK/ konselor, mekanisme pembinaan dan jabatan, serta peranan organisasi profesi. Jadi penilaian Kinerja Guru BK merupakan suatu upaya meningkatkan mutu dan profesionalitas serta martabat Guru BK. Selain itu hasilnya akan sangat bermanfaat untuk melakukan pembinaan berkelanjutan terhadap profesi Guru BK, dan sangat berkaitan erat dengan keberlanjutan Tunjangan Profesi/ Sertifikasi yang telah diterima, maupun penghitungan/ penetapan Angka Kredit Jabatan Fungsional Guru BK




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment